Bantuan Operasional Satuan (BOS) Kinerja Sekolah Prestasi adalah stimulus yang diberikan kepada satuan pendidikan berbentuk dana untuk mengembangkan program dan kegiatan peningkatan prestasi peserta didik secara kreatif dan inovatif melalui ajang prestasi talenta yang diselenggarakan baik pada tingkat provinsi, nasional maupun internasional dalam bidang riset dan inovasi, seni budaya, dan olahraga.
Pemberian BOS Kinerja Sekolah Prestasi dimaksudkan sebagai bentuk apresiasi dan insentif bagi satuan pendidikan yang sudah terbukti berhasil mengembangkan prestasi peserta didik dalam berbagai bidang ketalentaan. BOS Kinerja Sekolah Prestasi bertujuan untuk menunjang pelaksanaan program pengembangan talenta peserta didik melalui kegiatan
- Asesmen dan pemetaan talenta
- Pelatihan dan pengembangan talenta, dan/atau
- Pengelolaan manajemen dan ekosistem.
Terdapat 4 prinsip BOS Kinerja Sekolah Prestasi, yaitu:
- Kuantitas prestasi
- Kualitas prestasi
- Peningkatan prestasi
- Pembangunan ekosistem
Prinsip ini juga menjadi basis skema perhitungan BOS Kinerja Sekolah Berprestasi. Skema ini menggunakan sistem poin prestasi yang dihitung berdasarkan:
- Kuantitas, mengacu pada jumlah dari prestasi yang dicapai
- Kualitas, mengacu pada kualitas prestasi yang dicapai
- Peningkatan prestasi, mengacu pada perkembangan prestasi yang dicapai
Poin prestasi ini digunakan sebagai acuan besaran dana yang diterima oleh sekolah.
Besaran dana BOS Kinerja Sekolah Prestasi yang disalurkan bergantung pada perolehan atau capaian prestasi peserta didik pada ajang talenta tingkat provinsi, nasional, dan/atau internasional. Nominal bantuan yang disalurkan berkisar di antara Rp10.000.000 hingga Rp100.000.000.
Agar suatu sekolah memiliki kesempatan untuk mendapatkan BOS Kinerja Sekolah Prestasi, terdapat beberapa syarat yang harus dipenuhi. Informasi selengkapnya dapat dilihat pada artikel Syarat & Ketentuan Penerima BOS Kinerja Sekolah Prestasi.
Komentar
2 komentar
Terimakasih indormasinya sangat membantu pemanfaatan/penggunaan dana bos kinerja disekolah kami. Di SDN Ketapanrame 1 Kec.Trawas Kab.Mojokerto Jawa Timur
Sekolah saya SMA Katolik Don Bosco Bitung Provinsi Sulawesi Utara adalah sekolah berprestasi, tapi belum mendapatkan BOS Kinerja. Mohon periode berikutnya bisa mendapat BOS Kinerja. Terima kasih.
Harap masuk untuk memberikan komentar.